Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17. (Foto: PSSI)
ADA 5 pemain Timnas Indonesia U-17 yang tampil melempem lawan Korea Utara U-17 di perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Karena kelima pemain itu tak bermain baik seperti biasanya, Garuda Asia akhirnya kalah 0-6 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Senin 14 April 2025 kemarin.
Tentu kelima pemain Timnas Indonesia U-17 itu tak bisa disalahkan sepenuhnya atas kekalahan 0-6 dari Korea Utara U-17 tersebut. Sejatinya, seluruh pemain Timnas Indonesia U-17 seakan kalah kualitas dari para penggawa Korea Utara U-17.
Jadi, kekalahan itu jelas tanggung jawab semua pemain Timnas Indonesia U-17. Namun, beberapa pemain ada yang bermain kurang optimal sehingga harus diganti pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto. Lantas siapa saja mereka?
Berikut 5 Pemain Timnas Indonesia U-17 yang Tampil Melempem Lawan Korea Utara U-17:
5. Mierza Firjatullah

Mierza sebelum bermain di babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025 sejatinya belum mencetak gol sama sekali. Namun, pergerakan tanpa bolanya sungguh berbahaya sehingga mampu mengecoh para pemain lawan.
Berkat permainan Mierza, rekan-rekannya bisa mencetak gol. Namun, permainan itu tak terlihat saat melawan Korea Utara U-17. Alhasil, Mierza pun ditarik pada menit 74 oleh Nova Arianto untuk digantikan dengan Fandi Ahmad.
4. Zahaby Gholy

Zahaby Gholy bermain sebagai winger kiri saat melawan Korea Utara U-17. Selama di Piala Asia U-17 2025, Gholy tercatat sudah dua kali membukukan namanya di papan skor.
Hanya saja, saat melawan Korea Utara U-17 pergerakan Gholy seakan tertutup. Ia pun tak bisa berkontribusi hingga akhirnya ditarik di menit 64 untuk digantikan dengan Rafi Rasyiq.
3. Daniel Alfrido
Sama seperti dua nama sebelumnya, permainan Daniel Alfrido tak seperti biasanya. Ia pun pada akhirnya diganti Ilham Romadhona pada menit ke-64.