Dedi Mulyadi Bakal Gembleng Pelajar yang Sulit Dibina di Markas TNI

9 hours ago 1

Agus Warsudi , Jurnalis-Sabtu, 26 April 2025 |17:20 WIB

Dedi Mulyadi Bakal Gembleng Pelajar yang Sulit Dibina di Markas TNI

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (foto: Okezone)

BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi mengatakan, pelaksanaan pendidikan karakter di beberapa wilayah Jawa Barat bekerja sama dengan TNI dan Polri. Program pembentukan karakter itu ditarget terlaksana pada 2 Mei 2025.

"(pendidikan karakter bagi pelajar) tidak harus langsung di 27 kabupaten/kota. Kita mulai dari daerah yang siap dan dianggap rawan terlebih dahulu. Lalu bertahap (dilaksanakan di seluruh daerah di Jabar)," kata Dedi dalam keterangannya, Sabtu (26/4/2025).

Kang Dedi Mulyadi (KDM) menyatakan, TNI telah menyiapkan sekitar 30 hingga 40 barak khusus untuk pelaksanaan program pendidikan karakter ini. Mereka yang diikutkan dalam program itu, berdasarkan kesepakatan antara sekolah dan orang tua.

Sasaran prioritas program ini, yakni, siswa yang sulit dibina atau terindikasi terlibat dalam pergaulan bebas dan tindakan kriminal.

"Selama enam bulan siswa akan dibina di barak dan tidak mengikuti sekolah formal. TNI yang akan menjemput langsung siswa ke rumah untuk dibina karakter dan perilakunya," ujarnya.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |