Nelayan tenggelam (foto: freepik)
MALANG - Warga di pesisir laut selatan Malang, Jawa Timur, dibuat geger usai empat nelayan yang terseret ombak laut. Keempatnya mengalami kecelakaan laut, dua di antaranya meninggal dunia usai dievakuasi tim gabungan.
Kasi Humas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar, menyampaikan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (26/4/2025) sekitar pukul 04.00 WIB. Saat itu pihaknya memang menerima laporan kejadian kecelakaan laut dengan empat nelayan jadi korban. Dari empat orang itu, dua orang berhasil diselamatkan, sedangkan dua lainnya belum ditemukan.
"Benar, Satpolairud Polres Malang menerima laporan adanya kecelakaan laut yang menyebabkan dua orang nelayan meninggal dunia akibat perahu yang mereka tumpangi dihantam ombak besar," kata Bambang Subinajar, Sabtu (26/4/2025).
Bambang menjelaskan, dari penyelidikan awal diketahui empat nelayan yakni Zulpa Komandani (22), Mujeman (44), Suparman (44), dan Sahnan (35). Seluruhnya merupakan warga Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, yang berangkat mencari ikan dengan perahu bermesin ganda dari Pantai Kondangbuntung, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Jumat malam (25/4/2025).
"Pada saat cuaca buruk terjadi, dua orang korban, yaitu Suparman dan Sahnan, terhempas ke laut dan tergulung ombak. Sedangkan dua nelayan lainnya, Zulpa dan Mujeman, berhasil bertahan dengan berpegangan pada perahu," terangnya.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya