Hasil Babak Pertama Timnas Vietnam U-17 vs UEA U-17 di Piala Asia U-17 2025: Golden Star Warriors Unggul 1-0

1 week ago 7

 Golden Star Warriors Unggul 1-0

Suasana laga Timnas Vietnam U-17 vs UEA U-17 di Piala Asia U-17 2025. (Foto: AFC)

TAIF – Tim Nasional (Timnas) Vietnam U-17 untuk sementara berhasil unggul atas Uni Emirat Arab (UEA) U-17 di babak pertama laga pamungkas Grup B Piala Asia U-17 2025, pada Kamis (10/4/2025) malam WIB. Bermain di Stadion King Fahd, Taif, Arab Saudi, tim muda Golden Star Warriors itu tepatnya unggul 1-0 di babak pertama.

Gol satu-satunya di 45 menit pertama itu dicetak oleh Hoang Trong Duy Khang. Bintang Timnas Vietnam U-17 itu mencatatkan namanya di papan skor pada menit 23.

Tentu hasil babak pertama itu menjadi sangat penting untuk Vietnam U-17. Sebab sebelum laga dimainkan, Vietnam U-17 tengah bertengger di peringkat ketiga Grup B Piala Asia U-17 2025 dengan 2 poin.

Sementara UEA U-17 berada di posisi kedua dengan 3 poin. Untuk bisa lolos ke babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025, maka Vietnam U-17 wajib finis dua besar.

Kini, kondisi klasemen sementara Grup B menguntungkan Vietnam U-17. Sebab Vietnam U-17 yang tengah unggul berada di posisi kedua dengan 5 poin.

 AFC) Timnas Vietnam U-17 vs UEA U-17. (Foto: AFC)

Pada laga lain di Grup B pun Jepang tengah unggul 1-0 atas Australia U-17 yang berada di posisi keempat dengan 1 poin. Jadi, jika kondisinya tak berubah sampai laga usai, maka Vietnam U-17 berpotensi lolos bersama Jepang ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025 sekaligus mengunci tiket ke Piala Dunia U-17 2025.

Jalannya Pertandingan

Vietnam U-17 tampil luar biasa di sepanjang 45 menit babak pertama tersebut. Secara penguasaan bola, Vietnam U-17 unggul 60 persen.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |