Reaksi Berkelas Jay Idzes Usai Jadi Pemain Pertama Indonesia yang Tampil dan Cetak Gol di Serie A

5 days ago 6

Reaksi Berkelas Jay Idzes Usai Jadi Pemain Pertama Indonesia yang Tampil dan Cetak Gol di Serie A

Jay Idzes kala membela Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@jayidzes)

REAKSI berkelas diberikan Jay Idzes usai jadi pemain pertama Indonesia yang tampil dan cetak gol di Serie A. Dia mengaku bangga bisa catatkan sejarah itu.

Ya, bek Venezia, Jay Idzes, mencatat sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang berlaga di Serie A. Tak hanya itu, Idzes juga menjadi pemain pertama Indonesia yang berhasil mencetak gol di kompetisi sepak bola kasta tertinggi Italia tersebut.

 PSSI)

1. Kiprah Manis

Jay Idzes sukses membawa Venezia promosi ke Serie A pada musim 2024-2025. Pemain Timnas Indonesia itu tampil sangat solid sejauh ini, bahkan sampai dipercaya pelatih untuk mengemban ban kapten dalam tim berjuluk I Lagunari tersebut.

Bek berusia 24 tahun itu mengenang momen spesial saat mencetak gol pertamanya musim ini. Kiprah ini sekaligus menjadi torehan bersejarah bagi Indonesia.

Hebatnya, gol tersebut dicetak ke gawang raksasa Italia, Juventus. Tepatnya, hal itu terjadi dalam laga tandang yang hampir saja berakhir dengan kemenangan bagi Venezia.

“Ketika mencetak gol, saya merasa sangat bahagia. Kami bermain di kandang Juventus, pertandingan hampir selesai, lalu saya mencetak gol yang membuat kami unggul 2-1,” ujar Idzes, dikutip dari kanal YouTube Serie A, Minggu (30/3/2025).

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita bola lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |