6 Fakta Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, Mahar Emas 7,5 Gram hingga Raffi Ahmad Jadi Saksi
JAKARTA - Luna Maya dan Maxime Bouttier akhirnya resmi mengikat janji suci dalam sebuah upacara pernikahan yang berlangsung khidmat dan penuh makna di COMO Shambhala Estate, Ubud, Gianyar, Bali, pada Rabu, 7 Mei 2025.
Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier sukses menarik perhatian publik karena menggabungkan elemen budaya Jawa, kemewahan, dan momen emosional yang mendalam.

Bahkan, pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier disebut-sebut sebagai "Wedding of The Year" karena keindahan, kesakralan, dan makna mendalam yang terkandung dalam setiap prosesi.
Berikut enam fakta menarik seputar momen bahagia mereka, dirangkum Okezone dari berbagai sumber, Rabu (7/5/2025).
1. Lokasi Pernikahan yang Eksklusif
Pernikahan digelar di COMO Shambhala Estate, sebuah resor mewah yang terletak di tengah alam Bali. Suasana alam yang asri dan tenang menambah kesakralan acara tersebut.
Dekorasi pernikahan mengusung tema alam Bali dengan sentuhan budaya Jawa. Luna mengenakan gaun pengantin dengan paes Yogyakarta, sementara Maxime mengenakan beskap hitam dan blangkon.

2. Mahar Mas Kawin Emas dan Dolar USD
Dalam akad nikah yang dipimpin oleh Kepala KUA Sukawati, Ahmad Adi Wijaya, Maxime Bouttier mengucapkan ijab kabul dengan mas kawin berupa 7,5 gram logam mulia dan uang tunai sebesar USD 2.025. Angka 2.025 dipilih karena bertepatan dengan tahun pernikahan mereka, 2025.
3. Siraman Adat Jawa yang Mengharukan
Sebelum akad nikah, Luna Maya dan Maxime Bouttier menjalani prosesi siraman sebagai bagian dari tradisi Jawa.
Luna terlihat emosional saat meminta restu dari sang ibu, sementara Maxime mengungkapkan rasa terima kasih kepada ayahnya dalam bahasa Prancis.
Air yang digunakan dalam siraman diambil dari tujuh sumber mata air, simbol dari pitulungan (pertolongan) dalam kehidupan rumah tangga .