Chery Tiggo 8 CSH Resmi Meluncur, Harga Rp519 Juta (Okezone/Erha A Ramadhoni)
JAKARTA - Chery Tiggo 8 Chery Super Hybrid (CSH) resmi meluncur di pasar Indonesia. Mobil plug in hybrid tersebut dibanderol Rp519 juta on the road Jakarta.
1. Harga Rp499 Juta
Chery juga menawarkan harga khusus untuk 1.000 konsumen pertama yakni menjadi Rp499 juta.
"Untuk seribu unit pertama Chery Tiggo 8 CSH kami beri harga spesial Rp 499 juta," kata Sales Director PT Chery Sales Indonesia (CSI), Budi Darmawan saat peluncuran di Jakarta pada Kamis (15/5/2025).
2. Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH
Chery Tiggo 8 CSH dibekali mesin ACTECO H4J15 berkapasitas 1.500 cc turbo. Mesin ini mampu menyemburkan tenaga hingga 143 PS dan torsi hingga 215 Nm. Sementara itu, motor listriknya mampu menghasilkan tenaga hingga 204 PS dan torsi 310 Nm.

Dari segi performanya, Chery Tiggo 8 CSH dapat berakselesari dari diam ke 100 kilometer per jam dalam waktu 8,5 detik.
Chery Tiggo 8 CSH diklaim irit bensin. Berdasarkan pengujian NEDC (Ministry of Industry and Information Technology (MIIT) of China which adopts the NEDC standard), Chery Tiggo 8 CSH mencapai sekitar 76 km per liter.