Dokter Tompi Sebut Infus Whitening Kebanyakan Tak Punya Izin BPOM, Ini Deretan Efek Sampingnya!

6 hours ago 3

Wiwie Heriyani , Jurnalis-Senin, 21 April 2025 |18:18 WIB

Dokter Tompi Sebut Infus Whitening Kebanyakan Tak Punya Izin BPOM, Ini Deretan Efek Sampingnya!

Dokter Tompi. (Foto: IG Pribadi)

Dokter Tompi, seorang dokter spesialis bedah plastik rekonstruksi dan estetik, tidak menyarankan penggunaan infus whitening (infus pemutih kulit). 

Dalam sesi live di TikTok yang kemudian diunggah ulang oleh akun @pembasmi.kehaluan.reall, Dokter Tompi menyatakan bahwa sebagian besar produk infus whitening tidak memiliki izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). 

Beliau menekankan pentingnya memastikan legalitas produk sebelum menjalani prosedur apa pun. Jika produk tersebut tidak dapat menunjukkan bukti izin BPOM, sebaiknya prosedur tersebut dihindari. ​

Infus whitening umumnya mengandung zat-zat seperti vitamin C, glutathione, kolagen, dan DNA salmon. 

Meskipun prosedur ini dapat memberikan efek pencerah pada kulit, efek tersebut bersifat sementara dan bukan permanen. 

Infus whitening memang populer di kalangan pencinta kecantikan, tapi prosedur ini punya sejumlah efek samping dan risiko kesehatan yang patut diperhatikan. 

Apalagi, jika infus whitening dilakukan tanpa pengawasan medis yang tepat atau menggunakan produk ilegal. Berikut beberapa efek sampingnya untuk kesehatan. 

1. Reaksi Alergi : Gejala yakni bisa berupa ruam, gatal-gatal, bengkak, sesak napas. Beberapa orang bisa alergi terhadap zat seperti glutathione atau vitamin C dalam infus whitening.

2. Masalah pada Ginjal dan Hati : Glutathione dalam dosis tinggi dapat memberi beban berlebihan pada ginjal dan hati, terutama jika dilakukan terlalu sering.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |