Gagal Lolos Piala Dunia U-17 2025, Timnas Belanda Disarankan Naturalisasi Pemain Indonesia

2 weeks ago 15
Situs Info News Pagi Jitu

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 08 April 2025 |11:30 WIB

Gagal Lolos Piala Dunia U-17 2025, Timnas Belanda Disarankan Naturalisasi Pemain Indonesia

Timnas Indonesia U-17 lolos Piala Dunia U-17 2025 sedangkan Belanda U-17 gagal melaju ke putatan final. (Foto: AFC)

GAGAL lolos Piala Dunia U-17 2025, Timnas Belanda disarankan naturalisasi pemain Indonesia. Wacana itu diajukan salah satu netizen Indonesia di media sosial, setelah mengetahui Timnas Belanda U-17 rontok, sedangkan Timnas Indonesia U-17 lolos Piala Dunia U-17 2025.

“Kayaknya perlu naturalisasi pemain Indonesia,” tulis akun @herifaqih_75, mengomentari soal kegagalan Timnas Belanda U-17 lolos Piala Dunia U-17 2025.

 TikTok/@balleditzx2_) Timnas Belanda U-17 disarankan naturalisasi pemain asal Indonesia. (Foto: TikTok/@balleditzx2_)

“Butuh naturalisasi nih kayaknya Belanda,” sambung akun @igm_farm_1.

1. Timnas Belanda U-17 Hancur Lebur di Kualifikasi Piala Dunia U-17 2025

Timnas Belanda U-17 sejatinya lolos ke fase akhir Kualifikasi Piala Eropa U-17 2025 yang juga menjadi Kualifikasi Piala Dunia U-17 2025. Timnas Belanda U-17 tergabung di Grup A4 bersama Portugal, Serbia dan Hungaria.

Laga-laga Grup A4 digelar di markas Portugal dan hanya juara grup yang diizinkan lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 2025. Hasilnya Belanda kalah 1-3 dari Portugal, dipermalukan Serbia 0-1 dan imbang 2-2 dengan Hungaria.

Timnas Belanda U-17 pun finis sebagai juru kunci Grup A4 dengan satu angka. Alhasil, negara Eropa Barat ini gagal ambil bagian di Piala Dunia U-17 2025 yang dilangsungkan di Qatar pada 3-27 November 2025.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |