Jadwal Final Liga Europa 2024-2025: Tottenham Hotspur vs Manchester United!

8 hours ago 2

 Tottenham Hotspur vs Manchester United!

Manchester United kala berlaga. (Foto: Manchester United)

JADWAL final Liga Europa 2024-2025 akan diulas Okezone. Ada duel seru yang akan tersaji dengan mempertemukan Tottenham Hotspur vs Manchester United.

Ya, finalis Liga Europa 2024-2025 sudah diketahui usai laga seru dalam leg II semifinal Liga Europa 2024-2025 digelar pada dini hari tadi. Pertemuan Tottenham Hotspur vs Manchester United akan berlangsung di Stadion San Mames Barria, Bilbao, Spanyol, pada Kamis, 22 Mei 2025 pukul 02.00 WIB.

Manchester United vs Athletic Bilbao

Laga-laga seru Liga Europa 2024-2025 dapat disaksikan secara live streaming di Vision+. Caranya mudah, cukup klik di sini.

1. Manchester United Menggila

Man United pastikan diri tembus final Liga Europa 2024-2025 usai tampil menggila di babak semifinal. Pada laga leg II, mereka berpesta gol 4-1 ke gawang Athletic Bilbao.

Bermain di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Jumat (9/5/2025) dini hari WIB, Man United buka laga dengan kurang baik karena harus kebobolan gol lebih dahulu. Tepatnya pada menit ke-31, Athletic Bilbao buka keunggulan lewat aksi Mikel Jauregizar.

Man United tak bisa membalas gol itu di sepanjang babak pertama. Tetapi, pasukan Ruben Amorim bangkit di babak kedua. Mereka bahkan balas tim tamunya dengan 4 gol sekaligus lewat brace Mason Mount (72’ dan 90+1’), Casemiro (79’), serta Rasmus Hojlund (85’).

Kemenangan 4-1 membuat Man United melaju mulus ke final Liga Europa 2024-2025. Bruno Fernandes cs unggul jauh secara agregat skor 7-1.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |