Konsumsi Sayuran Mentah dan Buah yang Dipotong Lebih Sehat? Mitos atau Fakta

11 hours ago 2

Konsumsi Sayuran Mentah dan Buah yang Dipotong Lebih Sehat? Mitos atau Fakta

Konsumsi Sayuran Mentah dan Buah yang Dipotong Lebih Sehat? Mitos atau Fakta, (Foto: Freepik)

JAKARTA - Berbagai pernyataan mengenai sayuran mentah lebih sehat daripada sayuran yang sudah dimasak dan konsumsi buah lebih baik dipotong bukan di jus, belum diketahui kebenarannya. Apakah kedua hal ini termasuk mitos atau fakta?. 

Sayur dan buah sangat bermanfaat bagi tubuh karena mengandung berbagai nutrisi, seperti vitamin, mineral dan antioksidan. Biasanya kebanyakan orang mengkonsumsi buah yang sudah dipotong dan mengkonsumsi sayur ketika sudah sudah dimasak atau diolah menjadi sup, lauk pendamping, dan lainnya.  

Dalam unggahan Youtube @TirtaPengPengPeng #suaratirta, dikutip Jumat (16/5/2025), dr Tirta menjelaskan kebenaran dari pernyataan yang selama ini beredar di kalangan masyarakat mengenai sayuran mentah yang sudah dicuci terlebih dahulu lebih sehat, dibandingkan sayuran yang sudah dimasak dan konsumsi buah lebih baik dipotong bukan di jus.

Ketika sayuran yang dimasak terlalu lama, ia akan layu dan kandungan serta serat dalam sayuran tersebut akan rusak. Sayuran mentah bagus untuk dikonsumsi asalkan dibilas agar sayur terbebas dari mikroorganisme, virus atau zat-zat yang berbahaya lainnya.

“Nah sayuran itu kalau dimasak terlalu lama akan mengurangi kandungan dan serat dari sayur tersebut jadi rusak. Jadi betul sayuran yang dimasak terlalu lama itu layu, memang betul sayurannya itu yang mentah tapi dibilas,” jelasnya

Untuk kualitas sayur bagus atau tidak dapat dilihat dari ada ulat atau tidak. 

“Kalau misalnya di brokoli ada ulatnya, ulat aja senang berarti kandungan pestisidanya minimal. Dibilas aja gapapa ga usah panik,” ungkapnya.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |