Meski Gagal ke Final Malaysia Masters 2025, Apriyani/Febi Petik Pengalaman Berharga

6 hours ago 4

Meski Gagal ke Final Malaysia Masters 2025, Apriyani/Febi Petik Pengalaman Berharga

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum. (Foto: PBSI)

KUALA LUMPUR - Pebulutangkis ganda putri Indonesia., Apriyani Rahayu kecewa dirinya dan Febi Setianingrum gagal ke final Malaysia Masters 2025. Namun, Apriyani/Febi tetap bersyukur karena mendapatkan banyak pengalaman berharga di turnamen super 500 tersebut, apalagi bisa mencapai semifinal.

Pasangan Apriyani/Febi harus mengakui keunggulan wakil China, Liu Sheng Shu/Tan Ning dengan poin 21-12, 7-21, 9-21 dalam laga semifinal Malaysia Masters 2025. Laga itu berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada Sabtu 24 Mei 2025 sore WIB.

1. Petik Pengalaman Berharga

Apriyani mengakui ada kesalahan sehingha membuatnya dan Febi kesulitan meladeni permainan lawan. Namun, menurutnya melaju dalam babak semifinal tidak terlalu mengecewakan.

"Dari pertandingan memang ada beberapa hal yang harus dipelajari dan evaluasi. Kami tidak lupa untuk bersyukur dengan hasil hari ini, kami bisa sampai di semifinal," kata Apriyani dalam keterangannya, dikutip Minggu (25/5/2025).

Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum. (Foto: PBSI) Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum. (Foto: PBSI)

Pebulutangkis berusia 27 tahun itu mengatakan banyak pengalaman yang diraihnya bersama Febi di Malaysia Masters 2025. Hal itu pun cukup positif untuknya dan Febi agar bisa menjadi pasangan yang lebih baik.

"Kami perlu banyak belajar untuk bisa lebih saling mengisi lagi. Secara komunikasi dan secara permainan," sambung Apriyani.

"Kami belajar dari mereka yang levelnya sudah di atas, kalau tertekan bagaimana caranya keluar dari situasi sulit. Yakin akan kualitas dan percaya satu sama lain," tambahnya.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |