Mudik Gratis United Tractors Berangkatkan Para Pekerja, Menaker: Hubungan Industrial Pancasila yang Harmonis

6 days ago 5

 Hubungan Industrial Pancasila yang Harmonis

Mudik Gratis United Tractors Berangkatkan Para Pekerja, Menaker: Hubungan Industrial Pancasila yang Harmonis (Foto: Dokumentasi/Okezone)

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Yassierli mengapresiasi mudik gratis yang diselenggarakan PT United Tractors Tbk (UNTR) dengan memberangkatkan para pekerja beserta keluarga ke kampung halaman. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk hubungan industrial Pancasila.

"Kami melihat praktek hubungan industrial Pancasila yang harmonis sebagai contoh yang baik. Sebuah hubungan kolaborasi serikat pekerja dan pengusaha," kata Yassierli saat melepas mudik gratis United Tractors dengan tema 'Mudik Nyaman Bersama Scania' di kantor pusat United Tractors, Cakung, Jakarta, Jumat (28/3/2025).

Menaker

Menurut Yassierli, membangun hubungan kolaborasi dengan serikat pekerja dengan pengusaha tidak mudah. Tetapi kita harus optimis bahwa masih banyak perusahaan yang mampu mewujudkannya," katanya.

Dia mencontohkan saat pihaknya membuka Posko THR Lebaran 2025, dirinya mendapatkan laporan bahwa masih ada perusahaan yang belum membayar THR kepada karyawannya. "Saat kita buka Posko THR, masih banyak perusahaan belum bayar THR," ujarnya.

Dalam data Kementerian Ketenagakerjaan, hingga 27 Maret 2025 pukul 08.40 WIB, Posko THR menerima 1.725 pengaduan dengan jumlah perusahaan yang diadukan mencapai 1.118 perusahaan. Total pengaduan yang masuk itu terdiri atas 989 aduan Tunjangan Hari Raya (THR) belum dibayar, 370 aduan THR tidak sesuai ketentuan, dan 366 aduan THR terlambat dibayar. 

Yassierli menambahkan, dengan hubungan yang baik, pekerja akan memiliki etos kerja yang baik pula untuk perusahaan. Tidak hanya dihebohkan dengan berita-berita pemutusan hubungan kerja (PHK), tuntut pembayaran THR hingga aksi demo.

"Maka pekerja akan mengatakan, ini solusi terbaik dan bekerja sebaik-baiknya untuk perusahaan. Kami Kemnaker, menunggu praktek hubungan industrial Pancasila di perusahaan lain. Apa yang dilakukan United Tractors merupakan bentuk kepedulian terhadap pekerja bisa dijadikan contoh," katanya.


"Gotong royong adalah bagian dari DNA bangsa kita. Ketika kepedulian ini dirasakan oleh pekerja, maka hubungan industrial yang lebih harmonis dan produktif dapat tercipta," sambungnya.

Menaker

Read Entire Article
Desa Alam | | | |