Prabowo Hadiri Pengukuhan dan Dies Natalis Universitas Kebangsaan RI di Jabar

5 hours ago 3

Prabowo Hadiri Pengukuhan dan Dies Natalis Universitas Kebangsaan RI di Jabar

Presiden RI, Prabowo Subianto, menghadiri Sidang Senat Terbuka di Universitas Kebangsaan RI/Foto: Tangkapan Layar

JAKARTA - Presiden RI, Prabowo Subianto, menghadiri kegiatan Sidang Senat Terbuka, pengukuhan mahasiswa baru, wisuda sarjana, dan Dies Natalis di Universitas Kebangsaan RI di Bandung, Jawa Barat, hari ini.

Dilihat dari akun YouTube Sindonews, Sabtu (18/10/2025), terlihat Prabowo tiba di gedung acara sekitar pukul 10.43 WIB. Prabowo hadir mengenakan setelan jas lengkap dengan peci hitam.

Setibanya di dalam, Prabowo menyapa seluruh tamu yang hadir. Para tamu tampak berusaha mengabadikan momen kehadiran orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Selain Prabowo, tampak pula hadir Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad, Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Kepala Bakom RI Angga Raka Prabowo, dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

Berbeda dengan Presiden, para Menteri Kabinet Merah Putih tersebut terlihat menggunakan toga dari Universitas Kebangsaan RI.

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |