Simak kisaran gaji Pratama Arhan di Bangkok United (Foto: Instagram/@pratamaarhan8)
SEGINI gaji Pratama Arhan di Bangkok United yang kini gugat cera Azizah Salsha. Angkanya ternyata cukup bikin tercengang.
Arhan resmi bergabung dengan Bangkok United sejak 7 Januari 2025. Ia hengkang ke Thailand setelah kontraknya bersama Suwon FC habis pada penghujung 2024.
1. Korea Selatan dan Jepang
Sebelum di Suwon FC, Arho -sapaan akrabnya- berkostum Tokyo Verdy selama dua tahun (2022-2024). Sayangnya, di dua klub itu, ia minim menit bermain.
Pilihan Arhan lantas jatuh ke Bangkok United yang bermain di Liga Super Thailand 2024-2025. Ia datang pada pertengahan musim dengan harapan mendapat lebih banyak jatah merumput.
Keputusan pria berusia 23 tahun itu cukup tepat. Arhan turun sebanyak 15 kali dalam setengah musim di Bangkok di semua kompetisi dengan catatan 4 assist.
Saat datang, Arhan langsung diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun. Namun, tidak ada penjelasan pasti soal berapa gaji pemain kelahiran Blora tersebut.