Miftahul Ghani
, Jurnalis-Jum'at, 04 April 2025 |04:44 WIB
Tyronne Del Pino senang rasakan Lebaran pertama di Indonesia (Foto: Instagram/@tyronne11)
TYRONNE del Pino baru kali ini merasakan suasana Lebaran di Indonesia. Gelandang Persib Bandung itu justru merasa senang.
Del Pino baru pertama kali berada di negara di mana umat Islam menjadi mayoritas. Ia pun merasakan langsung suasana Idul Fitri 1446 H.
1. Tidak Jauh Berbeda
Playmaker yang kini menjadi top skorer sementara untuk Persib itu menilai perayaan Lebaran ini tidak jauh berbeda dengan Natal. Ia tak lupa mengucapkan selamat untuk mereka yang merayakan.
“Di agama Kristen juga seperti ini dan memang ini pertama kalinya saya berada di momen Idul Fitri, saya tidak tahu sebelumnya. Ini menjadi hal yang baru di hidup saya,” ungkap del Pino, Jumat (4/4/2025).
“Selamat Lebaran,” kata pria asal Spanyol itu.
2. Fokus
Kini, del Pino harus kembali fokus ke timnya. Selain masa liburan telah berakhir, Persib sudah mulai menjalani latihan sebagai persiapan untuk menghadapi Borneo FC.
Itu merupakan pertandingan ke-28 Liga 1 2024-2025. Laga akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, 11 April 2025.