BSU Rp600.000 Cair ke Rekening Pekerja, Ini Cara Cek Status Penerima di bsu.kemnaker.go.id

5 hours ago 1

BSU Rp600.000 Cair ke Rekening Pekerja, Ini Cara Cek Status Penerima di bsu.kemnaker.go.id

BSU Rp600.000 Cair ke Rekening Pekerja, Ini Cara Cek Status Penerima di bsu.kemnaker.go.id (Foto: Okezone)

JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menegaskan pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 sebesar Rp600.000 untuk tahap 2 dan 3. Pekerja yang telah dinyatakan lolos verifikasi sebagai penerima diminta untuk rutin memeriksa rekening masing-masing guna memastikan dana telah masuk.

"Cek rekeningmu secara berkala, siapa tahu dana bantuannya udah mendarat mulus," tulis akun Instagram Kemnaker, Jakarta.

Kemnaker mengimbau para pekerja untuk terus memantau status penerima dan informasi resmi terkait pencairan BSU 2025 melalui laman bsu.kemnaker.go.id. "Karena informasi resmi dan pembaruan terkini hanya tersedia di sana, bukan dari grup WhatsApp yang tidak resmi," tulis pihak Kemnaker.

Selain itu, Kemnaker juga meminta pekerja untuk bersabar menunggu proses pencairan. Bagi yang memenuhi syarat dan telah lolos verifikasi, dana BSU sebesar Rp600.000 akan segera ditransfer ke rekening masing-masing dalam waktu dekat.

"Sabar, Rekan! Yang penting kamu udah memenuhi syarat, tinggal nunggu giliran dan notifikasi manis masuk ke rekening," katanya.

BSU disalurkan melalui beberapa bank anggota Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), yaitu Bank BRI, Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BTN, serta Bank BSI khusus bagi penerima yang berdomisili di Aceh. Untuk pekerja yang tidak memiliki rekening di bank-bank tersebut, Kemnaker telah menyiapkan skema penyaluran melalui PT Pos Indonesia.

BSU merupakan program bantuan dari pemerintah berupa subsidi gaji atau upah dalam bentuk uang tunai sebesar Rp300.000 per bulan selama dua bulan, yang dibayarkan sekaligus senilai Rp600.000. Program ini menargetkan sekitar 17 juta pekerja atau buruh sebagai penerima manfaat.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |