Pengamat Militer, Connie Rahakundini Bakrie serahkan dokumen dan video rahasia titipan Hasto Kristiyanto ke petinggi PDIP (Foto: Ist)
JAKARTA - Pengamat Militer, Connie Rahakundini Bakrie akhirnya muncul dengan dokumen rahasia titipan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto. Dokumen itu kini diserahkan kepada Wakil Sekjen PDIP, Aryo Adhi Dharmo.
Serah terima dokumen itu diunggah di dalam akun Instagram resmi Connie @connierahakundinibakrie. Connie terlihat menyerahkan dokumen itu di dalam sebuah ruangan.
Dalam penjelasannya, ia menyebut ada 37 dokumen yang akan diserahkannya. Seluruh dokumen itu juga sudah tercap notaris.
"Notaris pertama tentang 32 dokumen, dicap oleh notaris, notaris kedua dokumen tambahan. Jadi, total dokumen yang ada pada saya itu 37. Ini saya serahkan," ucap Connie, sementara iNews Media Group telah meminta izin untuk mengutip pernyataan tersebut, Rabu (23/4/2025).
Selain dokumen yang terlihat berbentuk kertas, Connie juga terlihat menyerahkan sebuah flashdisk. Menurutnya, flashdisk itu berisi video.
"Dan selain dokumen itu saya menitipkan video dan video itu bentuknya flashdisk. Tidak ada copy ini semua, saya ada perjanjian dengan Mas Hasto tidak boleh saya edarkan, apalagi meng-copy," tuturnya.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita nasional lainnya