Diserang Fans Arab Saudi Gara-Gara Posting Psywar, Justin Hubner Minta Maaf

5 hours ago 2

Diserang Fans Arab Saudi Gara-Gara Posting Psywar, Justin Hubner Minta Maaf

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner. (Foto: Instagram/justinhubner5)

BINTANG Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Justin Hubner meminta maaf kepada semua pihak yang merasa tersinggung atas posting-an psywar jelang babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pasalnya usai mengupload foto dirinya yang tengah berduel dengan pemain Arab Saudi, instagram pribadi Hubner diserang fans The Green Falcons –julukan Timnas Arab Saudi– dan sejumlah fans Garuda.

Sebagaimana diketahui, undian grup babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sudah diketahui. Hasilnya, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup B bersama Arab Saudi dan Irak.

1. Sempat Upload Foto

Jelang hadapi Arab Saudi, Hubner sempat mengunggah foto ketika berduel dengan Fahad Al Muwallad di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Foto itu menunjukkan kaki Hubner mengarah ke dua objek yakni bola dan kepala Al Muwallad.

Niat hati, Hubner ingin menebar psywar ke Green Falcons. Namun unggahan itu justru membuat netizen Arab Saudi geram dan menggeruduk akun instagram bek Timnas Indonesia tersebut.

foto psywar justin Hubner foto psywar justin Hubner

2. Minta Maaf

Hubner pun lantas menghapus postingan tersebut. Bek berusia 21 tahun itu langsung menyampaikan permohonan maafnya kepada pihak khususnya netizen Arab Saudi buntut dari postingan tendangan kungfu-nya ke Al Muwallad.

"Saya minta maaf jika ada beberapa orang yang merasa kecewa. Saya sayang kalian semua," tulis Hubner dalam instastory akun instagram pribadinya, Jumat (18/7/2025).

Read Entire Article
Desa Alam | | | |