Hasil Kualifikasi F1 GP Bahrain 2025: Max Verstappen Memble di Luar 5 Besar, Oscar Piastri Segel Pole Position!

23 hours ago 6

 Max Verstappen Memble di Luar 5 Besar, Oscar Piastri Segel Pole Position!

Oscar Piastri kala mentas di F1 2025. (Foto: McLaren)

HASIL kualifikasi F1 GP Bahrain 2025 akan diulas Okezone. Juara dunia F1 2025, Max Verstappen, tampil memble. Beda nasib dengan pembalap McLaren, Oscar Piastri, yang menggila hingga segel pole position.

Ya, kualifikasi F1 GP Bahrain 2025 telah rampung digelar di Sirkuit Sakhir, pada Sabtu 12 April 2025 malam WIB. Hasilnya, Oscar Piastri pastikan star paling terdepan.

 Reuters/Jennifer Lorenzini)

Di 3 besar hasil kualifikasi F1 GP Bahrain 2025, ada George Russell dari Mercedes AMG Petronas dan juga Charles Leclerc dari Scuderia Ferrari. Sementara itu, Lewis Hamilton (Ferrari) dan juga Max Verstappen, sama-sama terpental dari 5 besar.

Gelaran F1 2025 sendiri, termasuk F1 GP Bahrain 2025 bisa disaksikan di Vision+. Caranya mudah, cukup klik di sini.

Jalannya Kualifikasi

Oscar Piastri mengukir catatan waktu lap yang memukau di sesi kualifikasi ini. Pada kualifikasi 1, catatan waktu tercepatnya adalah 1 menit 31,392 detik. Dia makin cepat di kualifikasi 2 dengan catatan waktu 1 menit 30,454 detik. Pada kualifikasi 3, catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 29,841 detik.

Alhasil, Oscar Piastri memastikan pole position. Dia tampil gemilang ketimbang rekan setimnya di McLaren, Lando Norris, yang hanya berada di posisi keenam.

Pada sesi kualifikasi ini, Mercedes pun akhirnya muncul sebagai penantang terdekat McLaren. Ada George Russell yang meraih posisi keduanya di grid musim ini dengan selisih 0,168 detik dari Piastri.

Lalu, ada Charles Leclerc yang mengklaim posisi ketiga. Dia tampil mengesankan dengan mobil balap Ferrari yang ditingkatkan. Alhasil, catatan waktunya hanya terpaut 0,334 detik dari sang pemilik pole position.

Rookie muda F1, Kimi Antonelli, berada di posisi keempat. Dia tampil kuat bersama Mercedes. Sementara itu, Pierre Gasly dari Alpine menarik perhatian dengan lap yang brilian untuk menempati posisi kelima. Gasly ada di depan Norris yang tampil cukup mengecewakan.

Max Verstappen dari Red Bull berjuang keras untuk menempati posisi ketujuh. Lalu, Carlos Sainz dari Williams mengungguli penggantinya dari Ferrari dan juara dunia tujuh kali, yakni Lewis Hamilton, untuk meraih posisi kedelapan.

Yuki Tsunoda mencapai Q3 untuk pertama kalinya sebagai pembalap Red Bull. Tetapi sayang, dia hanya berakhir di urutan ke-10. Dia jadi pembalap paling lambat dalam sesi tersebut.

Sejumlah insiden pun mewarnai jalannya kualifikasi F1 GP Bahrain 2025. Pada kualifikasi 2, bendera merah berkibar ketika Esteban Ocon menabrakkan mobil Haas miliknya pada putaran pertama sesi tersebut.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |