Oscar Piastri sukses jadi pemenang race F1 GP Bahrain 2025 (Foto: X/@F1)
SAKHIR – Hasil race F1 GP Bahrain 2025 sudah diketahui. Oscar Piastri keluar sebagai pemenang usai 57 lap di Sirkuit Internasional Bahrain, Sakhir, Minggu (13/4/2025) malam WIB.
Pembalap tim McLaren F1 Team itu mengungguli George Russell dan Lando Norris. Sementara, Max Verstappen hanya mampu finis ke enam.

Balapan F1 2025 dapat disaksikan langsung di BeIN Sports via Vision+ dengan klik di sini.
Jalannya Balapan
Start balapan berlangsung cukup mulus. Piastri memimpin di depan sedangkan Russell sukses bertahan dari serangan Charles Leclerc. Namun, Norris sukses menyodok ke posisi tiga dalam satu lap, kendati harus terkena penalti lima detik gara-gara kesalahan saat berhenti di grid.
Hingga 10 lap awal, Piastri masih memimpin. Ia mendahului Russell dan Leclerc. Norris memilih masuk pit duluan di putaran ke-11 sekaligus menjalani hukuman tambahan waktu lima detik.
Periode pit stop sempat membuat duo Ferrari memimpin lomba di putaran ke-16 dan 17 ketika Leclerc ada di depan Lewis Hamilton. Namun, posisi keduanya langsung turun usai ganti ban.
Memasuki putaran ke-20, Piastri balik memimpin diikuti Russell dan Norris. Di lap ke-25, Leclerc mengambil alih posisi tiga dari pembalap bernomor mobil empat tersebut. Ia lalu melesat.
Masuk putaran 30, Piastri melaju di depan dengan jarak 7,4 detik dari Russell. Safety Car masuk lintasan di putaran 33! Para pembalap langsung memanfaatkan situasi itu untuk mengganti ban.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya