IFSC World Cup Bali 2025 digelar pada 2-4 Mei (Foto: IFSC)
KETUA OC IFSC World Cup Bali 2025, Irjen Herry Heryawan mengatakan, persiapan ajang yang akan digelar di Peninsula Island, Bali, berjalan sesuai jadwal. Ajang itu diharapkan tidak hanya menjadi momentum penting dalam dunia olahraga panjat tebing, tetapi juga pariwisata Indonesia di mata dunia.
Irjen Herry Heryawan mengatakan Indonesia akan berusaha menjadi tuan rumah yang baik. Jadi, berbagai persiapan akan dimaksimalkan dengan waktu yang ada.
"Sebagai Ketua Organizing Committee IFSC World Cup Bali 2025, saya merasa bangga Indonesia kembali dipercaya menjadi tuan rumah ajang olahraga panjat tebing kelas dunia," kata Irjen Herry dalam keterangannya, Selasa (15/4/2025).
1. Dukungan Penuh

Lebih lanjut, Irjen Herry mengajak seluruh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Bali, untuk hadir dan menyaksikan langsung. Hal itu sekaligus memberikan dukungan penuh kepada para atlet nasional Indonesia yang akan berlaga.
"Ayo ramaikan tribun, tunjukkan semangat kita, dan jadilah bagian dari sejarah baru sport tourism Indonesia, kita sukseskan IFSC World Cup Bali 2025, bangga jadi tuan rumah, bangga dukung atlet Indonesia," kata Irjen Herry.
2. 80%
Sementara itu, Event Director IFSC World Cup Bali 2025, Robertus Robet mengatakan, pembangunan dan persiapan venue, termasuk pembangunan dinding panjat tebing telah mencapai 80-90 persen. Proses itu ditargetkan akan selesai satu minggu sebelum acara resmi dimulai.
Robet menegaskan penyelenggaraan World Cup Panjat Tebing 2025 melibatkan kolaborasi erat dengan berbagai pihak. Tak lupa, sumber daya masyarakat lokal ikut dilibatkan.