Rahma Anhar
, Jurnalis-Rabu, 23 April 2025 |13:13 WIB
Ini Penyebab 1.967 CPNS Mengundurkan Diri. (Foto: Okezone.com/Antara)
JAKARTA - Ini penyebab 1.967 CPNS mengundurkan diri. Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengungkapkan bahwa 1.967 CPNS yang mengundurkan diri merupakan hasil dari optimalisasi yang dilakukan pemerintah.
"Setelah diisi dengan optimalisasi, ada 1.967 yang mengundurkan diri," ujar Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh saat rapat di Komisi II DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/4/2025).
Penyebab 1.967 CPNS mengundurkan diri.
Zudan menjelaskan, optimalisasi merupakan kebijakan pemerintah untuk menghindari formasi kosong. CPNS yang mengundurkan diri ini sebelumnya ditawarkan mengisi formasi di tempat lain karena tidak lolos di formasi yang dilamar.
Dia memberikan contoh, CPNS yang tidak lulus pada formasi Dosen Sosiologi di Universitas Negeri Jember. Sementara, Universitas Nusa Cendana ada formasi dosen Sosiologi tetapi tidak ada yang melamar.
"Maka peserta dengan nilai terbaik secara sistem ini ditawarkan mengisi formasi tersebut," tuturnya.
Dia menyebut, tidak semua CPNS menerima tawaran opsi formasi tersebut. Hal ini dikarenakan berbagai alasan, seperti jauh dari domisili hingga terkendala kondisi kesehatan.