Ivar Jenner hingga Marselino Ferdinan Absen Bela Timnas Indonesia Senior karena Tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026?

5 hours ago 2

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 21 April 2025 |10:17 WIB

Ivar Jenner hingga Marselino Ferdinan Absen Bela Timnas Indonesia Senior karena Tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026?

Marselino Ferdinan berpotensi absen dari skuad Timnas Indonesia senior pada September 2025. (Foto: AFC)

IVAR Jenner hingga Marselino Ferdinan berpotensi absen membela Timnas Indonesia senior karena tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026. Sekadar diketahui, FIFA Matchday September 2025 berbarengan dengan Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 yang digelar pada 1-9 September 2025.

1. PSSI Mengajukan sebagai Tuan Rumah Piala Asia U-23 2026

Mengutip dari laman resmi PSSI, PSSI mengajukan diri sebagai tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2026. Jika terpilih sebagai tuan rumah, PSSI menunjuk Gelora Delta Sidoarjo yang terletak di Jawa Timur sebagai venue pertandingan.

 AFC) Ivar Jenner, Marselino Ferdinan dan Justin Hubner berpotensi absen membela Timnas Indonesia senior pada September 2025. (Foto: AFC)

Kabarnya, AFC akan menentukan siapa saja 11 tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 pada akhir April 2025. Selanjutnya pada Juni 2025, akan dilangsungkan drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.

Efek keberhasilan lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 dipastikan masuk pot 1 drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2026. Ditempatkan di pot 1 otomatis menghindarkan skuad Garuda Muda dari tim-tim besar Asia seperti Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan, Arab Saudi dan lain-lain.

Alhasil, skuad asuhan Gerald Vanenburg ini memiliki peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2026. Ajang dua tahunan ini rencananya dilangsungkan di Arab Saudi pada Januari 2026.

2. Ivar Jenner hingga Marselino Ferdinan Absen Bela Timnas Indonesia senior pada September 2025?

Ivar Jenner hingga Marselino Ferdinan berpotensi absen membela Timnas Indonesia senior pada September 2025. Tenaga Ivar jenner, Marselino Ferdinan, Rafael Struick dan Justin Hubner berpotensi lebih diandalkan untuk membela Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |