Libur Waisak 2025, Kebun Binatang Ragunan Tetap Buka seperti Biasa

7 hours ago 4

Libur Waisak 2025, Kebun Binatang Ragunan Tetap Buka seperti Biasa

Taman Margasatwa Ragunan (Foto: Dok Okezone)

JAKARTA - Kebun binatang Taman Margasatwa Ragunan (TMR), di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada libur Hari Raya Waisak 2025 tetap buka seperti biasa. Libur satwa di Ragunan akan dialihkan pasca libur Hari Raya Waisak 2025.

"Tanggal 12-13 tetap buka, libur satwa pada tanggal 14," ujar Humas Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Wahyudi saat dikonfirmasi, Sabtu (10/5/2025).

Pihak pengelola TMR telah menginformasikan tentang waktu buka dan tutupnya kebun binatang Ragunan tersebut melalui akun-akun milik Ragunan. Salah satunya di media sosial Instagram @ragunanzoo, yang mana masyarakat bisa mengaksesnya.

Masyarakat juga bisa melihat informasi tentang cara masuk ke kebun binatang murah meriah itu di akun tersebut. Masyarakat yang ingin berkunjung ke Ragunan secara offline, bisa masuk menggunakan kartu Jakcard, yang mana jika masyarakat tak punya bisa membelinya di loket TMR.

Selain itu, masyarakat juga bisa masuk dengan cara membeli tiket melalui online, yang mana aplikasinya tersedia di Playstore bernama Taman Margasatwa Ragunan. Adapun Taman Margasatwa Ragunan buka mulai pukul 07.00 WIB dan tutup pada pukul 16.00 WIB.

Saat ini, terpantau di kawasan Ragunan ramai oleh pengunjung, meski jumlahnya tampak tak begitu signifikan. Tak ada antrean kendaraan di pintu-pintu masuk Ragunan.
 

(Arief Setyadi )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita megapolitan lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |