Pakar Telematika Roy Suryo di acara Rakyat Bersuara (foto: dok ist)
JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo mengklaim ada dua hal penting yang menurutnya “terbongkar” dari polemik keaslian ijazah Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi).
Roy memulai dengan membandingkan pengalaman pemeriksaannya, dengan proses klarifikasi yang dijalani oleh Jokowi hari ini di Bareskrim Mabes Polri.
"Alhamdulillah, pada saat pemeriksaan saya sempat memperoleh award sebagai top speed, karena paling cepat. Hari ini saya kalah dengan pak Jokowi, luar biasa. Saya waktu itu masuk jam 10 kemudian selesai jam 2, itu 26 pertanyaan. Ini ada 22 pertanyaan hanya dua jam saja," katanya dalam dialog Rakyat Bersuara di iNews, Selasa (20/5/2025).
Roy Suryo kemudian menyinggung momen reuni Fakultas Kehutanan pada Desember 2017, di mana Jokowi disebut memperkenalkan sosok Kasmojo sebagai dosen pembimbing skripsinya. Dia menyebut peristiwa tersebut difasilitasi oleh Menko PMK Pratikno.
"Sudah lebih dari 8 tahun kita itu melihat pengakuan dari Pak Jokowi, peristiwanya ada di fakultas kehutanan reuni, pada Desember 2017, dia mengundang pak Kasmojo, kemudian difasilitasi disana oleh orang yang namanya Profesor Pratikno, pak Menko, kemudian pak Kasmojo diperkenalkan," ujarnya.