Puasa Senin Kamis Disebut Bisa Bunuh Sel Berpotensi Kanker, Ini Penjelasannya

4 hours ago 3

Puasa Senin Kamis Disebut Bisa Bunuh Sel Berpotensi Kanker, Ini Penjelasannya

Ilustrasi. (Foto: Freepik)

JAKARTA – Puasa Senin Kamis adalah salah satu amalan sunnah yang dianjurkan dan kerap dijalankan umat Islam. Ibadah yang kerap dijalankan Rasulullah SAW ini tidak hanya memiliki keutamaan spiritual, tetapi juga menfaat fisik dan mental bagi mereka yang melaksanakannya. 

Salah satu hadits yang menjelaskan keutamaan puasa Senin dan Kamis diriwayatkan oleh Abu Hurairah RA, yang menyebutkan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

تُعْرَضُ الْأَعْمَالُ يَوْمَ الِاثْنَيْنِ وَالْخَمِيسِ فَأُحِبُّ أَنْ يُعْرَضَ عَمَلِي وَأَنَا صَائِمٌ

Artinya: "Amal-amal manusia diperlihatkan kepada Allah pada hari Senin dan Kamis, maka aku ingin ketika amalku diperlihatkan, aku sedang dalam keadaan berpuasa." (HR Tirmidzi, Abu Dawud, dan Nasa'i).

Dilansir MUIDigital, hadits ini menunjukkan bahwa puasa pada hari Senin dan Kamis memiliki keutamaan khusus karena pada hari-hari tersebut, amal perbuatan manusia dihadapkan kepada Allah SWT. Dengan berpuasa, seorang hamba berharap amalannya diterima dengan lebih baik.

Secara spiritual, puasa Senin dan Kamis dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT serta meningkatkan ketakwaan. Selain itu, puasa juga membantu dalam melatih kesabaran, mengendalikan hawa nafsu, dan memperbaiki akhlak.

Manfaat Puasa Senin Kamis dari Aspek Medis

Tak hanya dari aspek spiritual, puasa Senin Kamis juga memberikan manfaat secara medis, karena diyakini dapat membunuh sel yang berpotensi menyebabkan penyakit kanker.

Menurut Wakil Ketua Lembaga Kesehatan Majelis Ulama Indonesia (LK-MUI) Dr dr Bayu Wahyudi SpOG MPHM MHKes MM, saat berpuasa, tubuh manusia mengalami perubahan metabolisme. Dalam kondisi normal, lanjutnya, tubuh menggunakan glukosa sebagai sumber energi utama.

"Namun, saat berpuasa, tubuh mulai membakar cadangan lemak untuk mendapatkan energi, proses ini disebut ketosis," kata dr Bayu kepada MUIDigital, sebagaimana dilansir Senin, (28/4/2025).

Read Entire Article
Desa Alam | | | |