Alasan Polisi Periksa Reza Arap Terkait Kematian Lula Lahfahamp;nbsp;

5 hours ago 2

Ravie Wardani , Jurnalis-Rabu, 28 Januari 2026 |09:30 WIB

Alasan Polisi Periksa Reza Arap Terkait Kematian Lula Lahfah 

Alasan Polisi Periksa Reza Arap Terkait Kematian Lula Lahfah. (Foto: Instagram/@lulalahfah

JAKARTA - YouTuber Reza 'Arap' Oktovian telah memenuhi panggilan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan untuk memberikan keterangan terkait kematian sang kekasih, Lula Lahfah.

Kasubbid Penmas Polda Metro Jaya, Kompol Andaru Rahutomo mengungkapkan, alasan penyidik ikut memeriksa Arap.

Sebagai kekasih dan salah satu orang terdekat almarhumah, keterangan Reza Arap dinilai bisa membantu polisi dalam mengungkap penyebab pasti meninggalnya sang selebgram. 

Sahabat Ungkap Kondisi Terkini Reza Arap Usai Kepergian Lula Lahfah Alasan Polisi Periksa Reza Arap Terkait Kematian Lula Lahfah. (Foto: Instagram/@lulalahfah

"Agar tidak ada lagi berita simpang siur, kami harus mengungkap fakta apa yang sebenarnya terjadi di hari itu. Apalagi banyak berita yang belum terkonfirmasi beredar di media sosial," ujarnya kepada awak media, apda 27 Januari 2026.

Selain memeriksa sejumlah saksi, polisi juga melakukan uji laboratorium forensik terhadap beberapa barang bukti yang ditemukan di dalam apartemen Lula Lahfah.

"Kami mohon waktu, mohon bersabar. Nanti hasilnya akan kami sampaikan secara komprehensif setelah fakta-fakta dikumpulkan secara lengkap," tuturnya.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |