Biodata dan Agama Aldy Maldini, Eks Coboy Junior yang Dituduh Tilep Uang Fans

8 hours ago 3

Biodata dan Agama Aldy Maldini, Eks Coboy Junior yang Dituduh Tilep Uang Fans

Biodata dan Agama Aldy Maldini, Eks Coboy Junior yang Dituduh Tilep Uang Fans (Foto: IG Aldy)

JAKARTA - Aldy Maldini kembali menjadi sorotan publik, namun kali ini bukan karena prestasinya di dunia hiburan. Mantan personel Coboy Junior itu viral di media sosial usai dituding menilep uang penggemar dengan modus ajakan makan malam bersama.

Tudingan ini mencuat lewat unggahan akun X @buwungkepin, yang menyebut Aldy kerap menjanjikan kesempatan dinner dengan fans namun justru membawa lari uang yang sudah dibayarkan. Nama Aldy pun langsung ramai dibicarakan, mengingat ia adalah sahabat dari sesama anggota CJR seperti Iqbaal Ramadhan, Bastian Steel, dan Teuku Rizky Muhammad.

Biodata dan Agama Aldy Maldini, Eks Coboy Junior yang Dituduh Tilep Uang Fans Biodata dan Agama Aldy Maldini, Eks Coboy Junior yang Dituduh Tilep Uang Fans

Perjalanan Karier Aldy Maldini

Aldy Maldini atau yang memiliki nama lengkap Alvaro Maldini Siregar sudah terjun ke dunia hiburan sejak usia 3 tahun. Namanya mulai dikenal publik saat mengikuti ajang Idola Cilik di usia 9 tahun. Kariernya makin melesat ketika bergabung dengan boyband Coboy Junior (CJR) pada tahun 2011 bersama Iqbaal, Bastian, dan Rizky.

Bersama CJR, Aldy dikenal lewat lagu-lagu hits seperti Kamu dan tampil di berbagai proyek hiburan, termasuk sinetron dan film. Beberapa judul populer yang dibintanginya antara lain Coboy Junior The Movie (2013), Comic 8 (2014), dan Ada Cinta di SMA (2016).

Tak hanya itu, Aldy juga sempat mencuri perhatian saat tampil dalam drama musikal Laskar Pelangi pada tahun 2010.

Setelah CJR bubar, Aldy melanjutkan kariernya sebagai penyanyi solo. Ia merilis lagu-lagu seperti Biar Aku yang Pergi dan Benar Cinta. Aldy juga sempat aktif mengelola kanal YouTube pribadi, meski kini sudah tidak lagi rutin mengunggah konten. Video terakhirnya tercatat diunggah lebih dari satu tahun lalu.

Kehidupan Pribadi dan Asmara

Selain karier, kehidupan asmara Aldy juga kerap menjadi bahan pembicaraan netizen. Ia pernah menjalin hubungan dengan sejumlah selebriti, termasuk Salshabilla Adriani dan Erika Carlina. Hubungannya dengan Erika berakhir pada 2019 setelah kurang lebih lima bulan bersama.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |