Rahma Anhar
, Jurnalis-Senin, 28 April 2025 |13:10 WIB
Ini Link Resmi dan Cara Cek Status Penerima Bansos PKH Mei 2025 Lewat HP
JAKARTA - Ini link resmi dan cara cek status penerima bansos PKH Mei 2025 lewat HP. Masyarakat dapat memantau pencairan bantuan hanya dengan menggunakan ponsel, tanpa harus menunggu atau pergi langsung ke kantor terkait.
Program Keluarga Harapan (PKH) adalah inisiatif bantuan sosial bersyarat yang diperkenalkan oleh pemerintah pada 2007. Berdasarkan informasi resmi dari PKH, program ini ditujukan kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM) dengan syarat di sektor pendidikan dan kesehatan anak.
Tujuan utamanya adalah untuk mendorong perubahan perilaku keluarga yang kurang mampu agar lebih memperhatikan pendidikan anak, menjaga kesehatan ibu hamil dan balita, serta secara perlahan meningkatkan kesejahteraan keluarga. Melalui sistem bantuan uang yang terintegrasi dengan layanan sosial dasar, pemerintah berupaya untuk mempercepat penanganan masalah kemiskinan secara berkelanjutan.
Untuk memeriksa status penerima bantuan, sesuai informasi resmi dari PKH, publik bisa mengunjungi situs https://cekbansos.kemensos.go.id. Cukup dengan membuka halaman tersebut lewat ponsel, kemudian mengisi data lokasi (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan) serta nama sesuai dengan KTP, lalu tekan "Cari Data". Sistem akan segera menunjukkan status penerima bansos PKH untuk Mei 2025 secara otomatis.
Dengan adanya kemudahan akses ini, diharapkan masyarakat dapat dengan lebih cepat mendapatkan informasi mengenai hak-hak mereka sebagai penerima bantuan sosial PKH. Pastikan bahwa data yang dimasukkan akurat supaya proses pengecekan dapat berlangsung dengan baik, dan gunakan fasilitas ini untuk menegaskan agar bantuan diberikan dengan tepat.
(Feby Novalius)