Ternyata Paus Fransiskus Tinggalkan Warisan untuk Indonesia, Apa Itu?

4 hours ago 1

Ternyata Paus Fransiskus Tinggalkan Warisan untuk Indonesia, Apa Itu?

Uskup Agung Jakarta Ignatius Suharyo

JAKARTA - Uskup Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo menyebutkan, terdapat peninggalan atau warisan dari Paus Fransiskus saat berkunjung ke Indonesia, khususnya ke Gereja Katedral Jakarta. Salah satunya warisan rohani yang dirasakan umat Katolik.

"Peninggalannya, peninggalannya adalah warisan rohani. Warisan yang sangat kaya, kita semua menyaksikan itu. Saya rasakan khususnya, tentu bersama-sama dengan yang lain ya," ujarnya di Gereja Katedral Jakarta, Selasa (22/4/2025).

Menurutnya, misalnya saja pada saat kedatangan Paus Fransiskus ke Gereja Katedral Jakarta, terdapat panitia penyambutan Paus kala itu. Namun, hingga kini para anggota yang dahulu menjadi panitia penyambutan tersebut tak mau membubarkan dirinya.

"Misalnya saya sebut ya, panitia penyambutan Paus bulan September yang lalu itu anggota-anggotanya tidak mau bubar. Karena begitu terkesan dan begitu merasa terberkati dengan menjadi panitia itu sehingga sampai sekarang grup WA-nya itu masih berlangsung," tuturnya.

"Mereka menyebut diri bukan panitia lagi karena sudah tidak ada panitia, tetapi namanya alumni panitia penyambutan Paus, misalnya itu," kata Kardinal lagi.

Dia menambahkan, mereka merasa sangat terkesan dan terberkati kala menjadi panitia penyambutan Paus Fransiskus sehingga tak mau membubarkan dirinya. Bahkan, kesaksian beberapa teman dengan berbagai latar belakang iman pun merasa terkesan dengan Paus Fransiskus.

"Jadi bisa dibayangkan seperti apa hati mereka yang tergerak. Romo Ulun mungkin bisa lebih bercerita karena beliau adalah salah satu pemegang peran besar di dalam kepanitiaan itu. Yang juga sangat mengharukan adalah kesaksian dari beberapa teman dengan latar belakang iman yang berbeda. Semuanya memberikan kesaksian yang sangat baik," paparnya.

(Khafid Mardiyansyah)

Read Entire Article
Desa Alam | | | |