Banjir Rob Genangi Muara Angke, Ketinggian Capai Satu Meter

3 hours ago 3

Achmad Al Fiqri , Jurnalis-Selasa, 07 Oktober 2025 |18:01 WIB

Banjir Rob Genangi Muara Angke, Ketinggian Capai Satu Meter

Banjir Rob (foto: Okezone)

JAKARTA - Banjir pesisir atau rob menggenangi sejumlah wilayah di pesisir Jakarta Utara seperti Muara Angke, Pluit, dan Penjaringan, pada Selasa (7/10/2025). Ketinggian air dilaporkan mencapai satu meter di beberapa titik.

Dari pantauan iNews Media Group, air rob tampak menggenang di kawasan permukiman warga. Di sejumlah lokasi, air sudah mencapai lutut hingga pinggang orang dewasa.

Kondisi ini membuat aktivitas warga terganggu. Anak-anak sekolah terlihat kesulitan melintas, sementara tumpukan sampah juga tampak mengotori genangan air.

Air pasang juga merendam ruas Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang mengakibatkan arus lalu lintas menuju Ancol tersendat.

Salah satu warga, Juyanti, mengaku rumahnya tergenang air setinggi paha. Ia menuturkan, banjir datang secara tiba-tiba tanpa ada informasi dari petugas.

“Ganggu banget. Di rumah banjir sepaha. Dadakan, nggak ada informasi dari petugas,” kata Juyanti kepada iNews Media Group, Selasa (7/10/2025).

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |