Taufik Fajar
, Jurnalis-Rabu, 01 Oktober 2025 |17:02 WIB
Kepala Bapanas soal Tekan Angka Pangan Terbuang (Foto: Okezone)
JAKARTA – Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) meluncurkan Platform Stop Boros Pangan dalam upaya pengurangan susut dan sisa pangan (SSP).
Kepala NFA Arief Prasetyo Adi, menyampaikan bahwa platform ini dirancang untuk meningkatkan akses informasi, memperkuat koordinasi dan memfasilitasi sinergi berbagai pihak dalam upaya Bersama menekan angka pangan terbuang.
“Tentunya kita harapkan ini akan meningkatkan akses informasi di antara berbagai mitra. Tapi saya tekankan bahwa ini perlu sosialisasi untuk menjaga keberlanjutannya. Jadi saya titip, jangan kita launch program kemudian hilang. Ini perlu saya sampaikan,” ujar Arief, Rabu (1/10/2025).
Dengan platform yang dapat diakses melalui laman sbp.badanpangan.go.id, Arief berharap gerakan penyelamatan pangan terus digencarkan dengan menggandeng semua pihak melalui sinergi kerja sama dan kolaborasi pentahlix, mulai dari Akademisi, bisnis, komunitas, government, dan juga tentunya media.
“Apresiasi juga saya berikan kepada Indonesia Business Council for Sustainable Development (IBCSD) melalui GRASP 2030 atas komitmen dan aksi nyata kolaborasi pentahelix yang telah dilakukan dalam mendukung upaya penyelamatan pangan. Dan saya pemda melalui Dinas yang menangani urusan pangan di 10 provinsi juga berkolaborasi dengan 11 Nutrihub dalam rangka memperingati IDAFLW 2025 ini,” papar Arief.