Ramdani Bur
, Jurnalis-Rabu, 14 Januari 2026 |21:19 WIB

John Herdman akan memimpin Timnas Indonesia di Piala AFF 2026. (Foto: Isra Triansyah/Okezone)
HASIL drawing Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia racikan John Herdman di grup neraka? Kamis 15 Januari 2026 pukul 16.00 WIB akan digelar drawing Piala AFF 2026 di Studio RCTI yang terletak di Kebon Jeruk, Jakarta Pusat.
1. Pembagian Pot Drawing Piala AFF 2026
Sebelum drawing dilakukan, Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) akan membagi 10 negara peserta Piala AFF 2026 ke dalam lima pot, yang mana masing-masing potnya berisikan dua negara. Lantas, bagaimana cara AFF membagi pot 10 negara tersebut?

Performa di dua edisi terakhir Piala AFF (2022 dan 2024) menjadi tolok ukurnya. Hasilnya, pot 1 ditempati Thailand yang merupakan juara Piala AFF 2022 serta Vietnam sang jawara edisi 2024.
Lanjut ke pot 2 ada Timnas Malaysia dan Timnas Singapura. Bagaimana dengan Timnas Indonesia? Berhubung tersingkir di fase grup Piala AFF 2024, skuad Garuda harus rela menempati pot 3 bersama Filipina.
Di pot 4 terdapat Myanmar dan Kamboja, sedangkan pot 5 diisi Laos dan pemenang kualifikasi yang diperebutkan Brunei Darussalam dan Timor Leste. Berhubung berbeda pot dengan Thailand, Vietnam dan Malaysia, Timnas Indonesia berpotensi gabung grup neraka.
Skuad Garuda berpotensi tergabung bersama Thailand dan Malaysia, atau Vietnam dan Malaysia. Menarik menanti hasil drawing Piala AFF 2026 baru diketahui besok sore.














































