Hasil Rapat Dewan Kardinal di Roma, Pemakaman Paus Fransiskus Dihelat 26 April

2 hours ago 1

Hasil Rapat Dewan Kardinal di Roma, Pemakaman Paus Fransiskus Dihelat 26 April

Uskup Agung Jakarta Ignatius Suharyo

JAKARTA - Uskup Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo membeberkan hasil rapat Dewan Kardinal yang dilakukan di Roma. Hasilnya, jenazah Paus Fransiskus bakal dibawa ke tempat kelahirannya esok.

"Berita terakhir hasil dari Rapat Dewan Kardinal yang berlangsung jam 9 pagi di Roma, jam 3 di Jakarta adalah ini. Besok Rabu, artinya besok pagi, pagi-pagi jam 9, jenazah Paus Fransiskus akan dibawa dari Casa Santa Marta, tempat beliau tinggal, lewat prosesi yang lumayan panjang, akan masuk ke Basilika Santo Petrus," ujar Kardinal Ignatius Suharyo pada wartawan di Gereja Katedral Jakarta pada Selasa (22/4/2025).

Menurutnya, prosesi pemakaman Puas Fransiskus bakal dipimpin oleh Kepala Rumah Tangga Vatikan yang seorang Kardinal. Adapun pemakaman Paus sendiri bakal dilaksanakan pada Sabtu, 26 April 2025 mendatang mulai pukul 10 pagi waktu setempat.

"Yang akan memimpin pemakaman adalah Kepala Dewan para Kardinal yang namanya Kardinal Battista Re. Sesudah itu terus masih akan dilangsungkan yang namanya Masa Berdukacita selama beberapa hari," tuturnya.

Dia menambahkan, itulah hasil rapat yang diterimanya dari Dewan Pers Vatikan. Adapun di Gereja Katedral, bakal dilakukan Misa Requiem untuk mendoakan Paus Fransiskus.

(Khafid Mardiyansyah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita nasional lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |