Ini Peran Strategis BULOG di Wilayah Bencana dan Dukungan untuk KDMP

3 hours ago 1

Ini Peran Strategis BULOG di Wilayah Bencana dan Dukungan untuk KDMP

Perum BULOG menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VI DPR RI. (Foto: dok BULOG)

JAKARTA - Perum BULOG menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) yang diselenggarakan pada Rabu (21/1) di Ruang Rapat Komisi VI DPR RI, Gedung MPR/DPR RI, Jakarta.

RDP tersebut digelar sebagai forum untuk mendengarkan penjelasan Perum BULOG terkait pelaksanaan tugas dan peran strategis perusahaan dalam penyaluran pangan, khususnya di wilayah terdampak bencana, serta kontribusi BULOG dalam mendukung program pemerintah melalui Koperasi Desa Merah Putih (KDMP).

Rapat dipimpin oleh wakil Ketua Eko Hendro Purnomo dan dihadiri Anggota Komisi VI DPR RI. Sementara itu, Perum BULOG hadir dipimpin langsung oleh Direktur Utama Perum BULOG Ahmad Rizal Ramdhani, didampingi Wakil Direktur Utama Perum BULOG Marga Taufiq, beserta jajaran Direksi dan Kepala Divisi Perum BULOG.

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama Perum BULOG Ahmad Rizal Ramdhani menyampaikan, BULOG secara konsisten menjalankan mandat negara dalam menjamin ketersediaan dan kelancaran distribusi pangan, terutama pada situasi darurat dan pascabencana.

BULOG terus mengoptimalkan sistem logistik dan jaringan distribusi nasional agar bantuan pangan dapat tersalurkan secara tepat waktu, tepat sasaran, dan merata ke wilayah terdampak.

Selain itu, BULOG juga memaparkan peran aktifnya dalam mendukung program Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) sebagai bagian dari upaya pemerintah memperkuat ekosistem pangan nasional berbasis desa. Melalui kolaborasi dengan koperasi desa, BULOG berkontribusi dalam memperkuat distribusi pangan, pemberdayaan ekonomi masyarakat, serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di tingkat lokal.

“Melalui forum RDP ini, BULOG menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam setiap kondisi, baik dalam situasi bencana maupun dalam mendukung program strategis pemerintah, termasuk KDMP, guna mewujudkan ketahanan dan kedaulatan pangan nasional,” ujar Ahmad Rizal Ramdhani.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |