Miftahul Ghani
, Jurnalis-Jum'at, 16 Januari 2026 |04:05 WIB

John Herdman diharapkan mendapatkan dukungan penuh dari PSSI. (Foto: PSSI)
MANAJER Persib Bandung, Umuh Muchtar, dengan tegas memberikan dukungan kepada John Herdman yang resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia. Umuh Muchtar memastikan kehadiran John Herdman sebagai harapan baru bagi Indonesia.
“Mudah-mudahan ada harapan baru ya untuk Merah Putih karena semuanya pun juga rakyat Indonesia selalu mengharapkan PSSI-nya lebih baik, lebih menonjol lagi, mendunia, begitu kan,” kata Umuh Muchtar.
1. Jangan Intervensi John Herdman

Pria yang kerap disapa Wak Haji Umuh (WHU) ini meminta kepada pengurus PSSI untuk bisa menjaga marwahnya. Setidaknya, jangan sampai kejadian serupa terjadi pada pelatih sebelumnya.
“Mudah-mudahan John Herdman tidak ada intervensi dan tidak ada lagi gontokan lagi. Kalau masih seperti itu sampai kapan pun juga ya, Indonesia tidak akan maju,” tegasnya.
2. Beri Dukungan Penuh kepada John Herdman
Umuh Muchtar juga meminta kepada seluruh pihak memberikan dukungannya terhadap kehadiran John Herdman. Dengan begitu, pelatih asal Inggis ini bisa memberikan yang terbaik selama menukangi Timnas Indonesia.
“Jangan dulu ada orang bilang, ‘ah tidak akan maju lah’, ‘ah tidak akan bisa lah siapa pun juga’, jangan bilang begitu. Dukunglah bareng-bareng, sama-sama ya, mendukung pelatih baru. Mudah-mudahan PSSI ini akan lebih maju lagi,” tegas Umuh Muchtar.
















































