Ramdani Bur
, Jurnalis-Jum'at, 16 Januari 2026 |12:07 WIB

Anak John Herdman, Lily Herdman (kedua dari kiri) jadi perhatian pencinta sepakbola Tanah Air. (Foto: Isra Triansyah/Okezone)
MASYARAKAT Indonesia berebut menjadi pacar anak perempuan John Herdman sang pelatih Timnas Indonesia. Saat diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Selasa, 13 Januari 2026, John Herdman memperkenalkan istri dan kedua anaknya.
Anak John Herdman yang pertama bernama Jay Herdman. Ia saat ini berstatus sebagai pesepakbola profesional dan tergabung bersama klub Liga 1 Kanada, Cavalry FC.
Jay Herdman saat membela Timnas Selandia Baru U-20. (Foto: Instagram/@jjherdy110)
Jay Herdman juga pernah membobol gawang Timnas Indonesia U-20 saat membela Timnas Selandia Baru U-20 pada awal 2023. Saat itu, gol dari Jay Herdman membantu Timnas Selandia Baru U-20 menang 2-1 atas tuan rumah.
1. John Herdman Muncul di TikTok Timnas Indonesia
Selain Jay Herdman, sosok Lily Herdman menarik perhatian. Parasnya yang cantik membuat Lily Herdman langsung menjadi idola masyarakat Indonesia, khususnya kaum adam.
Kemarin, John Herdman muncul di official TikTok Timnas Indonesia. Ia meminta dukungan suporter Timnas Indonesia untuk memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) saat tampil di FIFA Series 2026 pada 23-31 Maret 2026.
“untuk semua penggemar Garuda, kalian adalah pemain ke-12. Kalian tim di balik tim kami. Stadion kami (SUGBK) ada di belakang saya Ada laga besar menanti di bulan Maret. Semoga saya bisa mendengar kalian dan memenangkan pertandingan bersama-sama,” kata John Herdman.
















































