Mengenal Sesar Lembang yang Mengguncang Bandung? (Foto: Freepik)
JAKARTA - Mengenal sesar Lembang yang mengguncang Bandung. Kota Bandung kembali diguncang gempa yang diduga berasal dari Sesar Lembang. Fenomena ini langsung menyita perhatian publik, sebab Sesar Lembang dikenal sebagai salah satu sumber gempa aktif di Jawa Barat.
Lalu, apa sebenarnya Sesar Lembang dan bagaimana potensi ancamannya terhadap wilayah Bandung dan sekitarnya.
Berikut mengenal Sesar Lembang yang telah dirangkum Okezone, Kamis (21/8/2025)
Sesar Lembang
Patahan Lembang, yang sering disebut Sesar Lembang, adalah sebuah patahan aktif yang berada di Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat dan membentang sejauh 29 km melalui kota Cimahi, Kota Bandung sampai Jatinangor Kabupaten Sumedang di Jawa Barat.
BMKG memprediksi patahan ini dapat menyebabkan gempa dengan kekuatan 6,8 hingga 7 magnitudo, sesar Lembang terbagi menjadi dua bagian, yaitu segmen barat dan segmen timur, sehingga dampak yang ditimbulkan saat terjadi gempa akan bervariasi.
Temuan penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan dari Pusat Penelitian Geoteknologi BRIN menunjukkan bahwa sesar Lembang mengalami pergeseran sekitar 3 hingga 5,5 mm setiap tahunnya.
Potensi Ancaman
1. Potensi Picu Gempa Besar
Pergerakan pada Patahan atau Sesar Lembang dinilai berpotensi memicu gempa bumi dengan kekuatan cukup signifikan. Berdasarkan catatan BMKG, skala guncangan yang mungkin ditimbulkan bisa mencapai magnitudo 6 hingga 7, dengan dampak kerusakan yang berpotensi luas.