
Mobil listrik (BYD
JAKARTA - Penjualan mobil listrik melesat sepanjang 2025. Penjualan wholesales mobil listrik secara nasional mencapai 103.931 unit sepanjang 2025.
1. Penjualan Mobil Listrik
Hal ini berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), dihimpun pada Sabtu (17/1/2026). Jumlah penjualan mobil listrik ini naik 141 persen dibandingkan 2024. Saat ini, mobil listrik terdistribusi sebanyak 43.188 unit.
Secara keseluruhan, pangsa pasar mobil listrik mencapai 12,93 persen dari total penjualan nasional. Diketahui, tahun ini penjualan wholesales nasional mencapai 803.687 unit.
Jika menilik data dalam beberapa tahun terakhir, penjualan mobil listrik terus meningkat dari tahun ke tahun. Banyaknya model yang ditawarkan, adanya insentif, infrastruktur yang terus meluas, hingga harga yang semakin kompetitif menjadi sejumlah alasan mobil listrik kian diterima masyarakat.
Beriktu data penjualan mobil listrik dalam beberapa tahun terakhir:
2025: 103.931 unit
2024: 43.188 unit
2023: 17.051 unit
2022: 10.327 unit
2021: 687 unit
2020: 125 unit
2. Mobil Listrik Terlaris
BYD Atto 1 menjadi mobil listrik terlaris sepanjang 2025. Mobil listrik termurah BYD itu laku terjual 22.582 unit secara wholesales.
Penjualan BYD Atto 1 ini jauh meninggalkan mobil listrik lainnya. Posisi kedua dihuni BYD M6 dengan penjualan 10.862 unit. Posisi 3 besar disegel BYD Sealion 07 dengan penjualan 8.402 unit.















































