Arief Setyadi
, Jurnalis-Jum'at, 09 Januari 2026 |23:38 WIB

Pemasangan instalasi air dan solar panel di Aceh Tamiang (Foto: Ist/Dok)
ACEH TAMIANG — Instalasi air bersih dan listrik tenaga surya (solar panel) dipasang di Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh. Fasilitas tersebut dibangun di dua lokasi, yakni Desa Landuh, Kecamatan Rantau, serta Pesantren Fajrulsalam di Desa Menang Gini, Kecamatan Karang Baru.
Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Kholid, meresmikan instalasi tersebut. Menurutnya, pembangunan ini ditujukan untuk membantu masyarakat dan santri memenuhi kebutuhan air bersih serta akses listrik yang lebih stabil.
Aksi ini merupakan bagian dari upaya pemulihan pascabencana banjir yang sebelumnya melanda sejumlah wilayah di Sumatera, khususnya Provinsi Aceh. Di mana, berdampak terhadap kerusakan infrastruktur dasar.
“Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Kuasa, penyerahan secara resmi instalasi listrik tenaga surya dan pengeboran untuk air bersih bagi masyarakat Desa Landuh, Kabupaten Aceh Tamiang, diresmikan langsung oleh DPP PKS melalui Sekretaris Jenderal, yang ditandai dengan penandatanganan,” ujar Kholid, Jumat (9/1/2026).
Pihaknya berupaya menghadirkan solusi berkelanjutan melalui pembangunan sumur bor dan pemasangan panel surya bagi warga terdampak. Program ini tidak sekadar bantuan darurat, melainkan bagian dari ikhtiar jangka panjang pemulihan pascabencana.
“Semoga berkah, airnya mengalir dengan bersih dan listriknya kembali menerangi rumah-rumah warga, sehingga aktivitas masyarakat dapat kembali normal setelah terdampak banjir,” ujarnya.
Warga setempat menyambut positif kehadiran fasilitas tersebut. PKS menegaskan komitmennya untuk terus hadir mendampingi masyarakat terdampak bencana di Aceh.
(Arief Setyadi )















































