PSSI Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra, Langsung Bela Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2025?

7 hours ago 1

PSSI Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra, Langsung Bela Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2025?

PSSI mulai proses naturalisasi Mauro Zijlstra. (Foto: Instagram/maurozijlstra)

PSSI konfirmasi sudah memproses naturalisasi pemain FC Volendam, Mauro Ziljstra. Lantas akankah sang striker keturunan Belanda-Indonesia itu akan ikut memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 yang bakal tampil di Piala AFF U-23 2025 pada pertengahan Juli 2025 mendatang?

Sejatinya, Mauro Zijlstra dinaturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) untuk memperkuat dan mempertajam lini serang Timnas Indonesia. Nantinya ia akan bersaing ketat dengan Ole Romeny untuk menjadi mesin gol Garuda.

1. Main di Piala AFF U-23 2025?

Kendati untuk tim senior, secara usia Mauro yang baru berumur 20 tahun bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23 yang saat ini dalam persiapan menghadapi Piala AFF U-23 2025 di Indonesia pada 15-29 Juli 2025. Karena itulah ada anggapan Mauro langsung dimainkan jika proses naturalisasinya rampung sebelum pendaftarkan skuad terakhir Piala AFF U-23 2025.

Menanggapi hal itu, Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir belum bisa menyebutkan Mauro akan diprioritaskan untuk Timnas kelompok umur atau senior karena usianya masih 20 tahun. Bahkan, bisa saja pemain tersebut akan membela Timnas kelompok umur dan senior jika memungkinkan.

"Ya, kami lihat," kata Erick Thohir di Tangerang, Kamis (3/7/2025).

"Karena kan sedang persiapan juga yang U-23. Sebentar lagi main juga," ucapnya.

Mauro Zijlstra Mauro Zijlstra

2. Agenda Besar Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-23 akan tampil dalam Piala AFF U-23, pada 15-29 Juli 2025. Mereka tergabung di Grup A bersama dengan Malaysia, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |