Cikal Bintang
, Jurnalis-Jum'at, 09 Januari 2026 |02:01 WIB

Ganda Putri Indonesia, Febriana Dwipuji/Meilysa Trias. (Foto: PBSI)
KUALA LUMPUR – Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari, tampil memukau dengan menyingkirkan wakil andalan tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, pada babak 16 besar Malaysia Open 2026. Kemenangan krusial di Axiata Arena, Kamis 8 Januari 2026 siang WIB ini, diakui Febriana sebagai penebusan atas kekalahan menyakitkan mereka di final SEA Games Thailand 2025 lalu.
Pasangan yang akrab disapa Ana/Trias itu sukses mengamankan tiket perempatfinal Malaysia Open 2026 setelah membungkam Pearly/Thinaah melalui pertarungan sengit dua gim langsung. Keberhasilan ini menjadi catatan istimewa mengingat lawan yang mereka hadapi merupakan unggulan Malaysia yang didukung penuh oleh ribuan suporter fanatik di stadion.
1. Strategi Mental di Poin Kritis
Duet Indonesia itu sukses menang dalam dua gim langsung dengan skor 26-24 dan 21-17. Febriana mengatakan, kemenangan ini buah dari kerja keras dan keyakinan selama pertandingan berlangsung.
"Alhamdulillah kami bisa bermain dengan baik hari ini. Dari awal sudah siap akan bermain seperti apa, dengan segala tekanan karena mereka main di depan publik sendiri tapi kami fokus ke main kami saja," ujar Febriana atau Ana, dikutip dari rilis resmi PBSI, Jumat (9/1/2026).
Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Foto BWF Media
"Setelah mereka bisa mengejar, kami coba lebih nekat lagi. Saling mengingatkan untuk terus main berani karena di poin-poin kritis tidak boleh terlalu hati-hati. Di beberapa poin sebelumnya ada rally-rally yang kami main terlalu hati-hati jadi agak ragu-ragu pukulannya. Di gim kedua posisi kami menang angin jadi lebih nyaman untuk terus menekan," tambahnya.

















































