Soal Pengganti Patrick Kluivert, Andre Rosiade Usulkan Timnas Indonesia CLBK dengan Shin Tae-yong

7 hours ago 2

Soal Pengganti Patrick Kluivert, Andre Rosiade Usulkan Timnas Indonesia CLBK dengan Shin Tae-yong

Rizky Ridho dan Shin Tae-yong. (Foto: Instagram/@rizkyridhoramadhani)

JAKARTA – Penasihat Semen Padang, Andre Rosiade, memberi saran soal pengganti Patrick Kluivert di kursi pelatih Timnas Indonesia. Dia sarankan Timnas Indonesia CLBK alias kembali dengan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Andre punya alasan khusus menyarankan PSSI memakai jasa Shin Tae-yong lagi. Menurutnya, kembalinya Shin Tae-yong ke Skuad Garuda bakal menguntungkan buat PSSI.

Shin Tae-yong siap kembali melatih Timnas Indonesia lagi PSSI

1. Baru Pisah dengan Patrick Kluivert

Saat ini, Timnas Indonesia berstatus tanpa pelatih kepala setelah PSSI resmi berpisah dengan Patrick Kluivert. Perpisahan itu terjadi usai Kluivert gagal membawa Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026.

Di bawah asuhan Patrick Kluivert, Timnas Indonesia terhenti di putaran empat kualifikasi usai kalah dari Arab Saudi (2-3), dan Irak (0-1). Kekalahan ini menuai gelombang kritik masif dari suporter Timnas Indonesia.

2. Disarankan CLBK dengan Shin Tae-yong

Mereka tak lagi percaya kepada tim kepelatihan asal Belanda tersebut. Andre termasuk dari jutaan suporter yang mengkritik kinerja PSSI dan tim kepelatihan Patrick Kluivert.

Dalam sebuah diskusi bertajuk 'Masa Depan Timnas Indonesia Harus Bagaimana?' yang diusung PSSI Pers, Selasa 28 Oktober 2025, Andre menyampaikan kritik keras untuk PSSI. Dia juga mengusulkan agar PSSI kembali merekrut Shin Tae-yong untuk melatih Skuad Garuda.

"Pertama, lakukan evaluasi. Kedua, saya mengusulkan 'CLBK' kembali ke Shin Tae-yong," ujar Andre di Jakarta, dikutip pada Rabu (29/10/2025).

Read Entire Article
Desa Alam | | | |