Trump Mundur Soal Greenland, Batalkan Ancaman Tarif Usai Kesepakatan NATO

5 hours ago 1

Awaludin , Jurnalis-Kamis, 22 Januari 2026 |07:33 WIB

Trump Mundur Soal Greenland, Batalkan Ancaman Tarif Usai Kesepakatan NATO

Presiden AS Donald Trump (foto: AP News)

DAVOS - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump secara mengejutkan membatalkan ancaman pengenaan tarif terhadap delapan negara Eropa, setelah NATO menyepakati kerangka kerja sama masa depan terkait keamanan kawasan Arktik. Keputusan ini menandai perubahan sikap drastis Trump terkait ambisinya terhadap Greenland.

Dalam unggahan di media sosialnya seperti dilansir dari AP News, Kamis (22/1/2026), Trump menyatakan telah mencapai kesepakatan awal dengan pimpinan NATO mengenai “kerangka kesepakatan masa depan” yang mencakup isu keamanan Arktik. Kesepakatan tersebut dinilai berpotensi meredakan ketegangan geopolitik yang sebelumnya meningkat akibat pernyataan keras Trump soal Greenland.

Trump juga mengungkapkan, bahwa diskusi lanjutan mengenai Greenland tengah berlangsung, termasuk keterkaitannya dengan program pertahanan rudal Golden Dome, sistem pertahanan berlapis senilai sekitar 175 miliar dolar AS yang akan menempatkan senjata Amerika Serikat di luar angkasa.

Meski tidak merinci isi kesepakatan, sejumlah pejabat Eropa menyebut salah satu opsi kompromi yang dibahas adalah kerja sama Denmark, NATO, dan Amerika Serikat untuk membangun atau memperluas pangkalan militer AS di Greenland. Namun, belum ada kepastian apakah rencana tersebut masuk dalam kerangka resmi yang diumumkan Trump.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita news lainnya

Read Entire Article
Desa Alam | | | |