Xiaomi Luncurkan Watch S4 41mm, OpenWear Stereo Pro, dan Smart Band 10 Glimmer Edition di Indonesia

3 hours ago 2

Xiaomi Luncurkan Watch S4 41mm, OpenWear Stereo Pro, dan Smart Band 10 Glimmer Edition di Indonesia

Xiaomi meluncurkan Rangkaian IoT Gold Collection.

JAKARTA Xiaomi Indonesia memperkenalkan tiga perangkat wearables terbaru untuk memperkuat ekosistem AIoT, yaitu Xiaomi Watch S4 41mm, Xiaomi OpenWear Stereo Pro, dan Xiaomi Smart Band 10 Glimmer Edition. Ketiga perangkat ini diperkenalkan bersamaan dengan Xiaomi 15T Series, untuk menghadirkan pengalaman lengkap yang imersif, terhubung, dan stylish.

“Xiaomi percaya bahwa smartphone hanyalah pintu gerbang menuju ekosistem teknologi yang lebih luas. Kehadiran wearable terbaru ini semakin melengkapi gaya hidup pengguna dengan fungsi yang saling terintegrasi, mulai dari kesehatan, produktivitas, hingga hiburan. Semua dirancang untuk memudahkan hidup, sekaligus memberikan pengalaman premium yang tetap relevan dengan kebutuhan konsumen Indonesia,” kata Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia.

Xiaomi Watch S4 41mm

Xiaomi Watch S4 41mm.

Xiaomi Watch S4 41mm hadir dengan layar AMOLED 1,32 inci beresolusi 466×466 piksel dan kecerahan hingga 1500 nits, cocok digunakan di bawah sinar matahari. Smartwatch ini memiliki desain ramping 9,5 mm dan berat hanya 32 gram tanpa tali. Jam tangan ini nyaman dipakai sepanjang hari, terutama bagi pengguna dengan pergelangan tangan kecil.

Xiaomi Watch S4 41mm dilengkapi fitur kesehatan canggih seperti sensor detak jantung, pelacakan tidur multidimensi, sensor suhu kulit, dan lebih dari 150 mode olahraga. Smartwatch ini mendukung GNSS dual-band untuk pelacakan rute akurat dan memiliki daya tahan baterai hingga 8 hari.

Read Entire Article
Desa Alam | | | |