Nurul Amanah
, Jurnalis-Selasa, 08 April 2025 |12:17 WIB
Jennifer Coppen Geram Dituding Eksploitasi Anak: Gue Laporin Nangis Lu! (Foto: IG Jennifer Coppen)
JAKARTA - Jennifer Coppen kembali dibuat geram dengan tuduhan dari netizen hingga mengancam akan kembali menempuh jalur hukum. Setelah melaporkan netizen yang menudingnya mempermainkan agama, kini Jennifer tak terima karena dituding mengeksploitasi putrinya, Kamari.
Jennifer memahami jika ada orang yang tak suka dengannya. Tapi bukan berarti mereka yang tidak suka kepadanya bisa seenaknya memfitnahnya.
Selama ini Jennifer tak pernah mempekerjakan putrinya. Setiap Kamari terlibat dalam konten kerjasama dengan brand, Jennifer selalu memprioritaskan kenyamanannya.

"Please lah sebelum ngetik dipikir dulu atuhh gasuka aku boleh, tapi jangan segala cara dihalalkan untuk hujat guee sampe ngatain gue eksploitasi anak itu udah fitnah tau gak," ujar Jennifer Coppen dikutip dari fitur broadcast akun Instagramnya, Selasa (8/4/2025).
Bahkan, Jennifer memperingatkan netizen tersebut karena ulahnya yang keterlaluan. Tidak menutup kemungkinan Jennifer akan kembali menempuh jalur hukum atas tudingan tersebut.
"Gue gabut gue laporin lagi nangis nanti ya lu raf gue tandain lu," lanjutnya.
Jennifer juga mencurahkan isi hatinya yang kini tengah menjadi single parent. Dia berusaha bekerja kerasa banting tulang demi putrinya karena begitu khawatir dengan masa depan Kamari. Sebab, Jennifer pernah merasakan kondisi kehidupan yang serba kekurangan.
"Aku yang uangnya udah terbilang sangat enough banget aja sekarang masih ngerasa gak cukup karena gue takut coyyy gue dulu besar hidup susah ditinggal emak gue, mak bapak gue cere gue struggling mampus dan gamau Kamari sampe ngerasain ituuu takut banget aku gaada nanti kamari ga kecukupannn," tandasnya.
(aln)