Mengapa Bayi Suka Memasukkan Kakinya ke Mulut?

5 hours ago 3

Mengapa Bayi Suka Memasukkan Kakinya ke Mulut?

Mengapa Bayi Suka Memasukkan Kakinya ke Mulut? (Foto: Freepik)

JAKARTA – Mengapa bayi suka memasukkan kakinya ke mulut? Jangan panik dulu, ya, Moms, kalau si kecil suka memasukkan kakinya ke mulut.

Ternyata, memasukkan kaki ke mulut adalah salah satu cara bayi bereksplorasi. Biasanya, hal ini terjadi pada usia 3 sampai 6 bulan.
Kebiasaan ini wajar terjadi dan merupakan salah satu tanda tumbuh kembang bayi yang sehat.

Alasan Bayi Suka Mengemut Jempol Kaki

1. Eksplorasi Diri
Bayi mulai mengenali tubuhnya di usia sekitar 3–6 bulan. Memasukkan kaki ke mulut adalah salah satu cara si kecil mengeksplorasi tubuhnya dan memahami bahwa kaki adalah bagian dari dirinya.

2. Rasa Penasaran Bayi
Pada fase oral (usia 0–1 tahun), bayi cenderung mengeksplorasi dunia dengan memasukkan benda ke mulut, termasuk kaki. Ini adalah cara si kecil belajar tentang tekstur, rasa, dan sensasi.

3. Meredakan Ketidaknyamanan
Terkadang, bayi mengemut kaki untuk mencari kenyamanan, terutama jika mereka sedang tumbuh gigi atau merasa tidak nyaman. Aktivitas ini memberi efek menenangkan bagi si kecil.

4. Koordinasi Motorik yang Berkembang
Mengangkat kaki ke mulut membutuhkan koordinasi tangan, kaki, dan mulut yang baik. Kebiasaan ini menunjukkan bahwa otot-otot bayi sedang berkembang pesat dan keterampilannya semakin meningkat.

Apakah Memasukkan Kaki ke Mulut Aman?

Moms harus memastikan beberapa hal berikut agar kebiasaan bayi memasukkan kaki ke mulut tetap aman:

  • Pastikan kaki si kecil dicuci secara teratur untuk mencegah kuman masuk ke mulut.
  • Jika ada luka atau infeksi pada kaki, segera obati dan hindari si kecil memasukkan jempol kaki ke mulut.
  • Selalu awasi si kecil agar tidak memasukkan benda lain yang berbahaya ke dalam mulut.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Read Entire Article
Desa Alam | | | |